Jumat, 14 Maret 2014

BENTUK KOMUNIKASI PT INDOSAT Tbk TERHADAP PIHAK EKSTERNAL



PT INDOSAT Tbk

A.    COMPANY PROFILE
PT Indosat Tbk adalah nama dari salah satu perusahaan penyedia jasa telekomunikasi dan jaringan telekomunikasi di Indonesia. Perusahaan ini menawarkan saluran komunikasi untuk pengguna telepon genggam dengan pilihan pra bayar maupun pascabayar dengan merek jual Matrix, IM3, dan Mentari.  Jasa lainnya yang disediakan adalah saluran komunikasi via suara untuk telepon tetap (fixed) termasuk sambungan langsung internasional IDD (International Direct Dialing), serta jasa nirkabel dengan merk dagang BintangSatu Perusahaan ini juga menyediakan layanan multimedia, internet, dan komunikasi data (MIDI= Multimedia, Internet & Data Communication Services).

1.      Visi dan Misi 

Visi : Menjadi pilihan utama bagi pelanggan akan seluruh kebutuhan informasi dan komunikasi.
Misi :
  • Menyediakan dan mengembangkan inovasi dan produk berkualitas tinggi, layanan dan solusi bernilai tinggi bagi pelanggan
  • Terus meningkatkan nilai pemegang saham
  • Menyediakan kualitas hidup yang lebih baik bagi para pemegang saham
2.      Sejarah

1967: PT INDOSAT Tbk didirikan sebagai perusahaan penanaman modal asing pertama di Indonesia yang menyediakan layanan telekomunikasi internasional melalui satelit internasional.

1980: PT INDOSAT Tbk berkembang menjadi perusahaan telekomunikasi internasional pertama yang dibeli dan dimiliki 100% oleh Pemerintah Indonesia.

1994: Menjadi perusahaan public yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dan New York Stock Exchange. Pemerintah Indonesia dan publik masing-masing memiliki 65% saham dan 35% saham.

2001: Mengambil alih saham mayoritas Satelindo, operator selular dan SLI di Indonesia. Mendirikan PT Indosat Multimedia Mobile (Aiemfour) sebagai pelopor jaringan GPRS dan layanan multimedia di Indonesia.

2002: Pemerintah Indonesia menjual 8,10% saham di INDOSAT  kepada public dan selanjutnya menjual 41,94% kepada Singapore Technologies Telemedia Pte. Ltd. (STT). Selanjutnya pemerintah Indonesia memiliki 15,00%saham, STT memiliki 41,94% saham dan publik memiliki 43,06% saham INDOSAT.

2003: Bergabung dengan ketiga anak perusahaan,yaitu Satelindo, IM3, dan Bimagraha, untuk menjadi operator selular terkemuka di Indonesia.

2006: Meraih lisensi jaringan 3G dan memperkenalkan layanan 3,5G di Jakarta dan Surabaya.

2008: Saham INDOSAT secara tidak langsung diakuisisi oleh Qatar Telecom (Qtel) Q.S.C. (Qtel) melalui Indonesia Communications Limited (ICLM) dan Indonesia Communication Pte. Ltd. (ICLS) sejumlah 40,81%. Pemerintah Indonesia dan publik memiliki sisa saham masing-masing 14,29% dan 44,90%.

2009: Qtel membeli saham seri B sebanyak 24,19% dari publik sehingga menjadi pemegang saham mayoritas INDOSAT dengan kepemilikan sebesar 65%. Selanjutnya INDOSAT dimiliki oleh Qatar Telecom (Qtel) Q.S.C. (Qtel) atas nama Ooredoo Asia Pte. Ltd. (dahulu Qtel Asia Pte. Ltd. (65%), pemerintah Indonesia (14,29%) dan publik (20,71%). INDOSAT memperoleh lisensi tambahan frekuensi 3G dari Kementerian Komunikasi dan Informatika, dan anak perusahaan, IM2, memenangkan tender untuk lisensi WiMAX yang diadakan pemerintah.

2010: Memulai transformasi menyeluruh untuk menjadi perusahaan yang lebih fokus dan efisien melalui restrukturisasi organisasi, modernisasi dan ekspansi jaringan selular, dan inisiatif-inisiatif mencapai keunggulan operasional.

2012: Momentum untuk maju sebagai organisasi berfokus pada pelanggan yang mencapai 58,5 juta pelanggan didukung oleh peningkatan jaringan serta inovasi produk yang berkelanjutan. 

B.BENTUK KOMUNIKASI PT INDOSAT Tbk dengan PIHAK EKSTERNAL

1.    Pelanggan
PT INDOSAT Tbk memiliki layanan customer care dengan layanan bebas pulsa dan memiliki petugas customer service yang mau mendengar dan memberikan informasi secara jujur dan informatif, dan juga terbuka dalam menerima kritik dan saran dari pelanggan, serta selalu melayani dengan baik setiap pelanggan yang datang.  Seluruh petugas unit pelayanan galeri INDOSAT juga menyambut dengan sopan dan ramah demi mendukungnya komunikasi yang efektif dan terarah.
-Menurut saya, pelayanan PT INDOSAT Tbk sangat baik karena dengan memberikan layanan yang berkualitas kepada pelanggan maka pelanggan tersebut akan merasa puas dan bisa menjadi pelanggan yang loyal terhadap PT INDOSAT Tbk dan juga dapat menginformasikan kepada pelanggan lain sehingga PT INDOSAT mendapat pelanggan baru.

2.    Masyarakat Luas
INDOSAT Peduli merupakan program INDOSAT dalam memberikan bantuan tanggap darurat bagi korban bencana dan juga kegiatan pembinaan komunitas di daerah yang rawan bencana. Kegiatan cepat tanggap INDOSAT dalam membantu masyarakat sebagai bagian dari program CSR INDOSAT.  Perusahaan berupaya memberikan bantuan sosial, pendidikan dan kesehatan kepada masyarakat yang membutuhkan. Kegiatan yang diperuntukkan membantu masyarakat di wilayah bencana ini, telah dilaksanakan sejak dahulu antara lain dalam bentuk bantuan makanan, pakaian dan kebutuhan primer lainnya, layanan kesehatan, dan juga dukungan telekomunikasi gratis bagi para korban.
-Menurut saya, kegiatan CSR yang dilakukan oleh PT INDOSAT Tbk adalah sangat baik. Hal ini dikarenakan PT INDOSAT sebagai sebuah perusahaan publik dapat menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat.  Kegiatan CSR tersebut dapat menjadi contoh bagi perusahaan-perusahaan lain agar terjadi hubungan dan kerjasama yang baik antara perusahaan dengan masyarakat.

3.    Pemerintah
PT INDOSAT melaksanakan peraturan pemerintah dengan baik dan juga memberikan laporan pajak secara terbuka.
-Menurut saya PT INDOSAT melakukan kewajibannya dengan baik dan terbuka sehingga  masyarakat lebih percaya terhadap PT INDOSAT.

4.    Pihak Lain
Pada tanggal 27 September 2013 PT INDOSAT Tbk dan PT Pos Indonesia ( Persero ) melakukan kerjasama untuk pemanfaatan infrastruktur dan penyediaan layanan telekomunikasi bersama untuk masyarakat.  Bentuk kerjasama saling menguntungkan antara kedua belah pihak antara lain meliputi pengembangan branding bersama (co-branding), penjualan Starter Pack, kerjasama pengembangan Postal Mobile Financial Services, pengembangan agen e-money Dompetku, serta pemanfaatkan masing-masing infrastruktur kedua belah pihak dalam memberikan layanan yang lebih luas kepada masyarakat.
-Menurut saya, PT INDOSAT Tbk sangat tepat bekerja sama dengan PT Pos Indonesia karena kerjasama ini bertujuan untuk mempermudah masyarakat, meningkatkan layanan, dan memperluas transaksi pembayaran.  Selain itu, dapat meningkatkan kelengkapan layanan-layanan di Kantor Pos  sehingga masyarakat khususnya para pelanggan pos dapat benar-benar melakukan one stop payment di Kantor Pos, juga dapat meningkatkan kualitas jaringan diseluruh Kantor Pos karena akan didukung oleh perangkat telekomunikasi  INDOSAT.


Sumber :